02 April 2010

Cintai Sholat Dengan Disiplin Dalam Melaksanakan

Ada sesuatu yang harus dipenuhi bagi kita orang muslim untuk dikatakan sebagai muslim yang cinta sholat dan mencintai sholat khususnya sholat fardlu lima waktu yaitu DISIPLIN. Dalam arti selalu melaksanakan sholat tepat pada waktunya. Dan inilah salah satu kewajiban dalam pelaksanaan sholat.
Untuk bisa selalu tepat waktu sudah semestinya kita harus mengetahui batasan waktu itu sendiri. Mulainya kapan dan berakhirnya kapan pula. Tanpa mengetahui batasan waktu sholat bisa menjadikan sholat tidak sah.

Syekh Ibrohim Al Baijury dalam kitabnya Hasyiyyah Al Baijury juz I pada pembahasan kitaabu ahkaamish sholati memberikan penjelasan mengenai waktu-waktu sholat fardhu beserta batasannya sebagai berikut :
Sholat fardhu (sholat yang wajib dilaksanakan seorang muslim) dalam sehari semalam ada 5 yaitu :
  1. Sholat Shubuh
  2. Sholat Dzuhur
  3. Sholat Ashar
  4. Sholat Maghrib
  5. Sholat Isya’
Sedangkan untuk batasan-batasan waktu tersebut diatas adalah sebagai berikut :
  1. Waktu sholat Shubuh
  2. Dimulai dari munculnya fajar shidiq diufuk timur. Yaitu cahaya terang yang muncul dipagi hari (setelah malam dan sebelum terbitnya matahari) serta bersinar secara horizontal. Berakhir ketika matahari sudah terbit secara sempurna (berbentuk lingkaran)
  3. waktu sholat Dzuhur
  4. Dimulai dari tergelincirnya matahari kearah barat. Ketika siang hari sudah mencapai maksimal, matahari tepat berada di tengah-tengah langit antara barat dan timur. Setelah itu matahari akan berangsur-angsur condong ke arah barat. Inilah mulainya waktu dzuhur. Berakhir ketika bayangan benda yang terkena sinar matahari dari arah barat menyamai tingginya benda itu sendiri.
  5. waktu sholat Ashar
  6. Dimulai dari berakhirnya waktu sholat Dzuhur. Yaitu ketika ukuran bayangan benda melebihi tinggi benda itu sendiri. Berakhir ketika matahari sudah terbenam secara sempurna diufuk barat (tidak nampak seluruhnya)
  7. Waktu sholat Maghrib
  8. Dimulai dari berakhirnya waktu sholat Ashar. Yaitu ketika matahari sudah terbenam secara sempurna di ufuk barat sehingga dilangit tinggal menyisakan cahaya merah (awan merah). Berakhir ketika awan merah hilang dan berganti gelap.
  9. Waktu sholat Isya’
  10. Dimulai dari berakhirnya waktu sholat Maghrib. Yaitu ketika awan merah hilang dan berganti gelap. Berakhir ketika fajar shidiq sudah muncul menerangi langit. Tanda dimulainya waktu Shubuh.
Di jaman sekarang untuk mengetahui waktu sholat bisa dikatakan tidak sulit. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi telah membawa banyak kemudahan dalam segala hal termasuk dalam hal untuk mengetahui waktu sholat. Kita tidak perlu repot-repot melihat langit untuk mengetahui keberadaan matahari. Kita juga tidak perlu lagi mengukur bayangan benda untuk mengetahui waktu Ashar. Cukup mudah… hanya dengan melihat jadwal waktu sholat yang ada pada kalender-kalender atau yang dibuat oleh instansi-instansi baik pemerintah maupun swasta. Tapi walaupun demikian kita tetap harus selektif untuk memilih jadwal waktu sholat yang dijadikan referensi tersebut. Jangan sampai terjebak karena tidak semua jadwal waktu sholat yang tersebar bebas di pasaran dibuat oleh orang yang benar-benar mengetahui waktu sholat. Ada yang dibuat karena alasan profit oriented, ada yang karena privasi, ada pula yang karena alasan lain.

Sangat direkomendasikan bagi kita untuk menggunakan jadwal waktu sholat yang dikeluarkan oleh pihak-pihak yang mempunyai pengetahuan lebih dibidang agama Islam khususnya fiqih seperti lembaga yang menangani urusan keagamaan seperti departemen agama, organisasi-organisasi Islam besar, pondok-pondok pesantren dan yang lain.

Kesimpulan akhir :
Dengan mengetahui waktu sholat kita akan terhindar dari kekeliruan ketika melaksanakan karena salah satu hal yang bisa membuat sholat jadi sah adalah mengetahui waktu sholat.
Mari disiplinkan sholat kita dan jadikan diri kita orang-orang yang cinta dan mencintai sholat.

Wallaahu a’lam

7 comments:

Agus Siswoyo said...

Artikel ini nendang banget mas. Jadi mengingatkan saya untuk sholat 5 waktu lebih tepat waktu.

fatchur said...

alhamdulillah kalau artikel ini bermanfaat.

Udin Hamd said...

Mari kita sholat tepat waktu ...

Delia said...

Lia melakukannya dengan menset alarm dihp seprti sms... Mudah2an tidak melalaian waktu...

jika dalam kerja saja kita bisa disiplin kenapa Menghadapap Allah tidak ?

artikel yg bermanfaat :)

Bung Eko said...

Rajin sholat itu baik, tapi lebih baik lagi jika bisa sholat awal waktu. Dan, jauuuuh lebih baik lagi jika kita bisa mengaplikasikan nilai-nilai yang terkandung dalam sholat itu pada keseharian kita di masyarakat. Mantap!

Unknown said...

shalat tepat waktu sangat baik, tapi super baik adalah mengerjakan shalat tepat waktu dan berjama'ah

fatchur said...

betul